BerandaTutorialCara Mengatasi Start Menu Windows Tidak Bisa di Klik

Cara Mengatasi Start Menu Windows Tidak Bisa di Klik

Start Menu Windows Tidak Bisa di Klik – Start menu yang mengalami gagal fungsi ini biasanya terjadi ketika terdapat kegagalan setelah update Windows. Tetapi ada juga faktor kemungkinan lain jika masalah ini disebabkan oleh sistem Windows yang bermasalah atau Cortana error. Simak beberapa poin penyebab berikut ini.

Penyebab Start Menu Windows Tidak Bisa di Klik

  • Sistem Windows bermasalah – Ketika Anda mendapati sistem Windows bermasalah, maka tidak menutup kemungkinan jika beberapa fitur dan aplikasi yang ada di dalamnya juga ikut bermasalah, termasuk kendala start menu tidak bisa di klik. Mengingat peranan sistem juga berpengaruh terhadap kinerja program dan aplikasi terinstall.
  • Cortana mengalami error – Sebelumnya tidak ada penyebab pasti, mengapa Cortana mengalami gagal fungsi. Namun ketika Cortana sedang bermasalah, maka kemungkinan besar Start menu juga mengalami error atau tidak bisa di klik.
  • Windows Update yang gagal – Kegagalan saat update Windows juga dapat menyebabkan masalah di sistem Windows. Kondisi ini biasanya terjadi saat proses update berjalan tiba-tiba mengalami stuck / macet.
  • Terkena virus atau malware – Kemungkinan masalah ini disebabkan oleh virus yang menyerang, virus ini mampu mengubah hingga merusak file sistem sehingga menyebabkan beberapa fitur dan aplikasi terinstall mengalami masalah.

Cara mengatasi Start Menu Windows Tidak Bisa di Klik

Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk memperbaiki start menu yang tidak bisa di klik ini; misalnya dengan mencoba me-restart Windows Explorer, login ulang akun Windows, dan perbaiki file sistem menggunakan perintah Windows PowerShell. Simak dan ikuti beberapa metodenya berikut ini.

Catatan : Di sini saya menggunakan Windows 10 sebagai media gambar dan penjelasan. Jika Anda pengguna sistem operasi Windows 7/8, silakan lakukan sedikit penyesuaian terhadap metode yang akan dilakukan.

1. Restart Windows Explorer

START MENU TIDAK BISA DI KLIK

Cara pertama adalah cobalah untuk melakukan restart Windows Explorer. Kenapa Windows Explorer? Karena terkadang masalah Start menu / taskbar di Windows 10 disebabkan karena Windows Explorer yang crash ataupun not responding. Dengan memuat ulang Windows Explorer, diharapkan dapat memperbaiki masalah pada Start menu yang tidak berfungsi dengan baik. Anda bisa masuk ke Task Manager untuk memuat ulang Windows Explorer.

  1. Pertama, klik kanan Taskbar Windows 10 » pilih Task Manager.
  2. Kemudian di tap “Processes”, cari dan klik Windows Explorer » klik Restart.
  3. Tunggu beberapa saat sistem me-refresh.
  4. Setelah itu, coba buka kembali Windows Explorer.
  5. Selesai.

Ketika Anda klik Restart Windows Explorer, maka layar desktop Anda akan mengalami macet / blank selama beberapa detik. Hal ini dikarenakan proses Explorer telah terhenti, dan beberapa saat kemudian akan berjalan normal kembali.

2. Cobalah untuk re-login akun Windows

START MENU TIDAK BISA DI KLIK

Cara berikutnya, Anda bisa mencoba untuk me-relog (sign out) akun Windows. Re-login akun Windows bertujuan untuk memuat ulang sistem Windows secara lebih cepat. Untuk melakukannya, simak dan ikuti langkah-langkah di bawah ini.

  1. Pertama, tekan CTRL + ALT + DEL pada keyboard.
  2. Lalu klik icon Power di pojok kanan bawah » pilih Sign out.
  3. Setelah itu Log in kembali dengan akun Windows » coba akses start menu.
  4. Selesai.

Jika dengan me-relog akun masih tidak ada perubahan, Anda bisa perbaiki dengan membuat akun Administrator baru. Dalam kondisi tertentu, masalah error pada fitur Windows dapat teratasi dengan solusi ini. Simak dan ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.

3. Jalankan perintah perbaikan dengan Windows PowerShell

Microsoft telah menyediakan sejumlah perintah perbaikan yang dapat Anda gunakan di Windows PowerShell. Barisan perintah ini digunakan untuk memperbaiki kerusakan ketika sistem atau program aplikasi mengalami gagal fungsi. Namun jika di kaitan dengan kondisi yang Anda alami saat ini, Anda hanya perlu menjalankan dua perintah saja; yaitu DISM Tool dan juga System File Checker.

Catatan : Jika Anda pengguna Windows 10/8, lebih disarankan untuk menjalankan DISM Tool dahulu. Sementara jika Anda menggunakan Windows 7 atau Vista, Anda bisa mengabaikan perintah DISM Tool dan lanjutkan ke perintah SFC Windows.

Perintah DSIM Tool

START MENU TIDAK BISA DI KLIK
  1. Pertama, tekan tombol Windows + X » pilih Windows PowerShell (Admin).
  2. Jika sudah, ketik perintah di atas » tekan Enter.
  3. Lalu tunggu beberapa saat proses sedang dilakukan
  4. Setelah menjalankan perintah DISM, silakan lanjutkan perintah di bawah ini.

Perintah System File Checker

START MENU TIDAK BISA DI KLIK
  1. Pertama, buka Windows PowerShell (Admin).
  2. Lalu ketik perintah System File Checker di atas » tekan Enter.
  3. Tunggu prosesnya hingga 100%.
  4. Selesai.

Re-install Apps Windows

Get-AppXPackage -AllUsers | Foreach {Add-AppxPackage -DisableDevelopmentMode -Register “$($_.InstallLocation)\AppXManifest.xml”}

Jika dengan menjalankan ke dua perintah di atas masih mengalami gagal fungsi, coba gunakan perintah reinstall app Windows. Berikut langkah-langkah yang perlu Anda ikuti.

  1. Pertama, buka Windows PowerShell seperti di atas.
  2. Selanjutnya ketik perintah di atas » tekan Enter.
  3. Tunggu prosesnya beberapa saat.
  4. Jika sudah, silakan restart perangkat terlebih dahulu.
  5. Selesai.

4. jalankan windows update

Anda bisa menjalankan Windows Update untuk memperbaiki masalah Start menu yang tidak bisa di klik. Bisa jadi kesalahan ini ditimbulkan oleh bugs yang terdapat pada sistem. Harapannya dengan melakukan pembaruan Windows, Anda tidak hanya disediakan fitur terbaru; akan tetapi juga mendapatkan perbaikan atas bugs/error yang terdapat pada versi Windows sebelumnya.

  1. Pertama, tekan Windows + I pada keyboard Anda
  2. Jika menu “Settings” telah tampil, silakan masuk pada fitur Update & Security » Windows Update.
  3. Selanjutnya klik Check for updates untuk melihat versi update Windows terbaru.
  4. Jika tersedia, Anda bisa lakukan update.
  5. Setelah proses update selesai, Anda bisa restart laptop/ komputer Anda.
  6. Selesai.

Sebelum Anda menjalankan Windows Update, pastikan terlebih dahulu bahwa penyimpanan pada Local Disk C Anda tidak penuh, atau setidaknya masih tersedia 20% dari total kapasitas Local Disk C. Apabila Local Disk C penuh, sebaiknya hapus file yang tidak dibutuhkan, uninstall aplikasi, atau menambah kapasitas penyimpanan terlebih dahulu.

5. INSTALL ULANG WINDOWS

Setelah Anda mencoba semua cara di atas namun permasalahan tidak terselesaikan, maka satu-satunya opsi perbaikan yang bisa dilakukan adalah install ulang Windows. Cara ini sering kali dijadikan sebagai pilihan terakhir paling efektif dan ampuh dalam memperbaiki semua kendala error pada Windows. Mungkin saja kendala ini diakibatkan karena sistem Windows tidak terinstall dengan benar, alhasil saat digunakan untuk beraktivitas terdapat beberapa fitur dan layanan yang tidak berfungsi dengan baik.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments